Abis Lebaran Masih Jet Lag

Wuih..Lebaran sudah usai. Saudara dan kerabat sudah pulang ke kota masing-masing. Rumah mulai sepi dan toples kue sudah banyak yang kosong. Sudah mulai bebenah dan beres-beres kembali. Besok sudah mulai rutinitas seperti semula. Ah, andai masih bisa libur sehari lagi alangkah senangnya. Badan masih ingin diistirahatkan setelah lima hari berkeliling silaturahmi dan memanjakan mata. Rasanya masih jet lag.

Memulai  aktivitas bekerja setelah libur panjang karena merayakan hari keagamaan atau cuti dari pekerjaan memang perlu proses. Setelah kita libur panjang terkadang kurang bersemangat untuk memulai beraktivitas atau bekerja kembali. Tubuh seperti masih ingin bersantai dan menikmati hari libur. Beberapa hal yang dapat dilakukan untuk membuat tubuh pulih dan semangat lagi adalah dengan olah raga ringan sebelum beraktivitas ataupun membuat rencana berkumpul dengan teman-teman.

Ada hal yang lebih penting dalam proses pemulihan setelah libur panjang, yaitu menyisihkan waktu beberapa saat untuk merenungkan kembali apa yang telah kita alami selama liburan tersebut. Liburan dan berkumpul bersama keluarga tentu menjadi waktu yang sangat istimewa dan pasti mendapatkan pengalaman baru. Pengalaman baru tersebut akan menjadi guru yang amat berharga tetapi pengalaman tidak akan berharga bila tidak direnungkan dan diresapi sebagai sesuatu yang memiliki makna.

Saat ini, setelah selesai merayakan Lebaran ,berkumpul bersama keluarga ataupun liburan adalah waktu yang sangat pas untuk kembali merenungkan banyak hal yang telah terlewati. Banyak  hal yang mengembirakan dan penuh dengan rejeki saat-saat tersebut. Dan hal tersebut dapat menjadi bahan perenungan sehingga kita dapat tetap menyukuri apa yang telah Tuhan berikan kepada kita yaitu sebuah kesempatan atau waktu.  Semoga disaat merenung tersebut kita mendapatkan energi positif sehingga dapat mengisi baterai tubuh yang melemah dan siap untuk memulai aktivitas pemberian Sang Pemberi Waktu tersebut. Selamat beraktivitas kembali dan tetap semangat.

Tinggalkan komentar